Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Denmark Open 2022 - Mantan Raja Bulu Tangkis Kento Momota Resmi Mundur

By Wahid Fahrur Annas - Selasa, 18 Oktober 2022 | 08:00 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Jepang, Kento Momota, pada babak pertama German Open 2022 di Muelheim, Rabu (9/3/2022).
INA FASSBENDER/AFP
Pebulu tangkis tunggal putra Jepang, Kento Momota, pada babak pertama German Open 2022 di Muelheim, Rabu (9/3/2022).

BOLASPORT.COM - Mantan pebulu tangkis tunggal putra nomor satu dunia, Kento Momota, resmi mengundurkan diri dari ajang Denmark Open 2022.

Keterangan WDN (withdrawn, mundur) muncul di sebelah nama Kento Momota dalam bagan pertandingan di BWF Tournament Software.

Momota menjadi satu-satunya pemain yang mundur dari turnamen Super 750 tersebut.

Padahal, Momota akan menjadi pemain yang berstatus unggulan kedua di tunggal putra.

Meski begitu, tak dipungkiri bahwa Momota masih berada dalam fase penurunan performa sejak mengalami kecelakaan mobil pada awal tahun 2020.

Momota selalu mengalami kesulitan untuk kembali ke performa terbaiknya.

Pada tahun ini, Momota bisa dikatakan merupakan pemain langganan 32 besar karena lebih banyak terhenti di awal-awal kompetisi.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia Junior 2022 - Kata Ester Usai Jadi Penentu Kemenangan Indonesia atas Latvia

Pencapaian terbaik Momota adalah mencapai babak final turnamen Super 750, Malaysia Open 2022.

Itu pun Momota harus menelan kekalahan mengenaskan usai dilibas unggulan pertama asal Denmark, Viktor Axelsen, dengan skor 4-21, 7-21.

Di tengah-tengah paceklik performa bagus, Momota masih bisa merengkuh gelar juara BWF World Tour Indonesia Masters (Super 750) pada tahun lalu.

Torehan itu sekaligus juga menjadi gelar BWF World Tour terakhir Momota.

Mundurnya Kento Momota sudah tercium sejak akhir September lalu.

Momotam mengungkapkan kesulitan dan rasa putus asanya setelah gagal pada Olimpiade Tokyo.

"Olimpiade benar-benar berbeda. Dalam pikiran, saya memiliki gambaran berdiri di atas podium tertinggi dan mendengarkan lagu kebangsaan, tetapi hasilnya jauh dari apa yang saya harapkan," kata Momota dilansir BolaSport.com dari Badmintonplanet.

"Saya pikir, secara bertahap kepercayaan diri saya hilang."

"Dua tahun lalu saya mengatakan bahwa saya siap meraih medali emas. Saya pikir telah melakukan semua yang saya bisa sebelum Olimpiade."

"Setelah tidak menang pada Olimpiade Tokyo, saya tidak berpikir ada kemungkinan kami bisa memenangi gelar," ucap Momota.

Baca Juga: Denmark Open 2022 - Rexy Mainaky Minta Anak Asuhnya Manfaatkan Paceklik Fikri/Bagas

Menurut Momota, sangat sulit untuk memenangi turnamen dalam kondisi seperti saat ini.

Namun, Momota masih berharap dengan Olimpiade edisi berikutnya yang akan digelar di Paris, Prancis, pada tahun 2024.

"Ya, sangat sulit untuk menang. Sangat bagus untuk bisa menang."

"Saya tidak ingin berpikir bahwa lolos ke Olimpiade Paris adalah hal yang mudah."

"Saya bukan tipe orang yang menetapkan tujuan jangka panjang sejak awal. Tidak sama sekali untuk saat ini," tutur Momota.

Momota ingin keluar dari perasaan sulit serta keputusasaan yang mendera pikirannya selama ini.

"Pertama, saya ingin beristirahat dan bersenang-senang sebentar saat berusia 28 tahun."

"Jika saya bisa mengatasi perasaan ini, saya akan mendapatkan kembali motivasi dan saya pikir hasil yang dicari akan mengikuti."

"Sejujurnya, saya tidak berpikir karier sebagai pemain akan selama itu sejak saya berkompetisi di turnamen mendatang untuk sisa 2022," ujar Momota.

Pada Denmark Open, posisi Momota akan digantikan tunggal putra China, Li Shi Feng.

Baca Juga: Indonesia Masters 2022 Super 100 Siapkan Hadiah Rp 1,2 Miliar

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Badminton Planet.com, Bwftournamentsoftware.com
REKOMENDASI HARI INI

Jorge MartinJadi Korban Polemik 2 Acara TV, Diancam Tidak Akan Tampil karena Perjanjian Eksklusif

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X