“Saya tertarik mengajak Ajax untuk ikut memberikan masukan dalam filosofi sepak bola Indonesia (Filanesia)."
"Kami juga menjajaki potensi pemain muda Indonesia bermain di kedua klub tersebut."
"Setidaknya melakukan trial di sana,” tambahnya.
Kabar kerjasama ini tentu jadi berita bagus buat penyerang timnas U-20 Indonesia, Hokky Caraka.
Baca Juga: Bukan dari Mulut Iwan Bule, Begini Sikap PSSI Terhadap Hasil Investigasi TGIPF
View this post on Instagram
Di waktu hampir bersamaan, Hokky blak-blakan bila ingin berkarier di Liga Belanda suatu saat nanti.
Hal ini dinyatakan Hokky dalam podcast yang tayang di Youtube PSS Sleman.
"Kalau dua sampai tiga tahun ke depan inginnya cari klub Eropa biar bisa makin percaya diri," kata Hokky.
"Biar tekniknya bagus, visi misinya ada, bisa membawa timnas Indonesia ke Piala Dunia."
"Yang penting Eropa karena pasti kualitas sepak bolanya memang berbeda daripada Asia tenggara. Kalau di Eropa inginnya di Belanda," tambahnya.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Komentar