Menghadapi Windson Ramos, McLaren mendapatkan kemenangan TKO di akhir ronde kedua.
Ramos tak bisa melanjutkan pertarungan setelah mengalami cedera kaki.
Pada laga utama ONE 162, digelar duel perebutan sabuk juara kelas jerami kickboxing ONE Championship.
Sabuk itu menjadi lowong setelah Sam-A Gaiyanghadao pensiun pada 19 Februari lalu.
Sam-A Gaiyanghadao sebelumnya memegang sabuk tersebut sejak pertama kali dirilis pada akhir 2019.
Dua jagoan yang memperebutkan sabuk juara di ONE 162 adalah Jonathan Di Bella dan Zhang Peimian.
Bertarung 5 ronde penuh, Di Bella sempat membuat Zhang mengalami knockdown di ronde pamungkas.
Jonathan Di Bella DROPS "The Fighting Rooster" in the FINAL MINUTE! ????#ONE162 | #ONEChampionship
???????????????????????????????????????????????? Watch live on ONE YouTube ???? https://t.co/uL1aHqdmel
???? Watch live ???? https://t.co/8MeKhRvqhy pic.twitter.com/bEUGmhEeJJ— ONE Championship (@ONEChampionship) October 21, 2022
Juri akhirnya memutuskan bahwa Di Bella menang angka mutlak dan berhak atas sabuk juara kelas jerami kickboxing.
Masih menyandang rekor sempurna 11-0 dalam karier kickboxing profesionalnya, bintang kelahiran Kanada itu kini menjadi pria pertama yang menjadi juara dunia dari Amerika Utara dalam divisi khusus striking di ONE Championship.
Hasil Lengkap ONE 162
- Kelas jerami kickboxing (perebutan sabuk juara): Jonathan Di Bella mengalahkan Zhang Peimian dengan angka mutlak 5 ronde
- Kelas terbang: Reece McLaren mengalahkan Windson Ramos dengan TKO ronde 2
- Catchweight 78,58 kg kickboxing: Constantin Rusu mengalahkan Islam Murtazaex dengan angka mutlak 3 ronde
- Catchweight 59,3 kg: Gustavo Balart mengalahkan Alex Silva dengan angka split decision 3 ronde
- Kelas bulu Muay Thai: Jimmy Vienot mengalahkan Nicklas Larsen dengan angka mutlak 3 ronde
- Kelas terbang: Eko Roni Saputra mengalahkan Yodkaikaew Fairtex dengan kuncian ronde 1
- Kelas bantam: Artem Belakh mengalahkan Leandro Issa dengan angka mutlak 3 ronde
- Catchweight 62,37 kg Muay Thai: Denis Puric mengalahkan Tagir Khalilov dengan angka mutlak 3 ronde
- Kelas welter: Ruslan Emilbek Uulu mengalahkan Ben Wilhelm dengan kuncian ronde 1
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | ONE Championship |
Komentar