Sejak kompetisi dihentikan, Hendro Siswanto dkk rutin berlatih di Stadion Segiri sebelum akhirnya diliburkan sepekan.
Yogykarta sudah menjadi langganan venue latihan skuad Borneo FC.
Sebelumnya, mereka berlatih di Kota Gudeg saat menatap kompetisi Liga 1 2022/2023.
"Jadi setelah libur sesi kedua selama 10 hari kami berikan, nantinya mereka bertemu di Jogja."
"Kami pilih Jogja karena saat persiapan menghadapi kompetisi dalam dua musim terakhir, kami juga melakukannya di sana," terang Farid.
Baca Juga: Bos Persib Bicara soal Luis Milla Dibajak Klub Meksiko dan Rumor Bidik Striker PSM Makassar
Farid menambahkan, tim asuhan Andre Gaspar ini nantinya juga akan melakukan beberapa kali uji coba di Jogja.
Beberapa tim sudah dihubungi untuk agenda latihan bersama ini.
"Ini (uji coba) juga menjadi salah satu alasan mengapa kami melakukan persiapan di Jogja," jelasnya.
View this post on Instagram
"Di sana lawan uji coba banyak. Tapi sementara ini, lawannya siapa kami akan beri kabar setelahnya."
"Yang pasti kami akan maksimalkan waktu yang ada," tegas Farid.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Borneofc.id |
Komentar