Selain itu, sang manajer juga memohon maaf kepada manajemen dan seluruh keluarga besar Chonburi FC.
Menurutnya, pemain yang bersangkutan bakal mengalami sanksi skors sampai urusan hukum pidananya tuntas.
“Secara pribadi, sebagai manajer tim, saya bertanggung jawab atas insiden itu dan oleh karenanya menyampaikan permohonan pengunduran diri. Untuk hal-hal lain yang lebih detail, kami akan melaporkannya kemudian,” ujar Sasit Singtothong dalam video di akun Facebook Chonburi seperti dilansir BolaSport.com dari Mathicon Online.
“Setelah insiden yang semua yang telah terjadi, kami memohon maaf. Manajemen dan klub siap untuk membantu perawatan korban luka yang saat ini ada di RS Chonburi. Juga kepada korban meninggal dunia. Untuk pemain yang terlibat insiden, klub akan menjatuhkan hukuman. Pertama-tama, dia diskors hingga urusan hukumnya selesai."
“Sebagai awalan, kami memberikan santunan 100.000 baht untuk proses pemakaman dan membayar biaya awal perawatan korban luka. Saya punya hubungan dekat dengan keluarga korban meninggal dan sangat menyesalkan kejadian ini. Kami tak akan melindungi penyebab insiden ini,” kata Sasit.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Siamsport.co.th, Matichon.co.th. |
Komentar