"Itulah salah satu target saya ke depannya (promosi)," kata Kadek Arel, dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.
"Kebetulan saya dipanggil lagi (ke timnas) dan itu akan memberikan tantangan tersendiri untuk bisa promosi ke tim utama," ujarnya.
Namun target dari Kadek Arel sendiri bisa dikatakan tak akan mudah untuk terwujud.
Pasalnya Bali United sekarang memiliki bek tengah yang berkualitas serta berpengalaman seperti Leonard Tupamahu hingga Willian Pacheco.
Meski begitu, rasa optimis tetap dimiliki Kadek Arel.
Baca Juga: Bertemu Uzbekistan, Shin Tae-yong Pede Timnas U-20 Indonesia Lolos Fase Grup Piala Asia U-20 2023
Ia pun berujar bakal bersaing secara sehat untuk mewujudkan keinginannya.
"Kalau saya pribadi pasti optimis," ucap Kadek Arel.
"Tetapi saya juga respek kepada para pemain senior."
"Saya harus berjuang lagi, bekerja lagi, dan bersaing secara sehat," tuturnya.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Baliutd.com |
Komentar