Mikel Arteta pun menyadari perbedaan besar tersebut dan sudah menyiapkan antisipasi untuk masalah itu.
"Kami mengetahui hal tersebut dan apa yang akan terjadi dengan hasil saat ini," ujar Arteta seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.
"Kompetisi ini bisa mencapai level yang belum diraih sebelumnya," ucap Arteta menambahkan.
Arteta pun mengakui jika tantangan Arsenal untuk berlaga di Liga Europa semakin berat.
Namun, Arteta enggan merasa pesimistis meski level kompetisi tersebut menjadi lebih berat.
Klub berjulukan The Gunners tersebut berhasil meraih hasil cukup memuaskan sejauh ini.
Arsenal baru meraih dua kekalahan dari 16 laga yang mereka lakoni di semua ajang.
Selain kekalahan terbaru dari PSV Eindhoven, pasukan Arteta baru ditaklukkan oleh Manchester United di Liga Inggris.
Posisi puncak klasemen sementara Liga Inggris yang musim ini disandang Arsenal juga mempertebal mental tim.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | SkySports.com |
Komentar