BOLASPORT.COM - Phil Foden menyatakan bahwa kehadiran Erling Haaland tidak membuat Manchester City tampil berbeda jauh seperti biasanya.
Pernyataan Phil Foden itu merujuk pada adaptasi hebat dari Erling Haaland di Manchester City.
Erling Haaland diketahui baru tiba di Manchester City usai diboyong pada bursa transfer musim panas 2022.
Sempat dianggap bakal melempem karena perbedaan kualitas kompetisi, nyatanya Erling Haaland tampil bak monster di Liga Inggris.
Liga Inggris justru tak ubahnya sebagai liga petani, kompetisi yang kerap dialamatkan ke Bundesliga.
Dari 11 partai yang sudah dilakoni bersama Manchester City di Liga Inggris, Erling Haaland mampu mendulang 17 gol.
Gelontoran gol hingga dua digit tersebut termasuk hattrick yang dicetak Haaland ke gawang Crystal Palace, Notthingham Forest, dan Manchester United.
Baca Juga: Tak Terima Antony Dicap Badut oleh Paul Scholes, Paduka Fred Lakukan Pembelaan dan Serangan Balik
Tidak mengherankan jika Haaland menjadi topscorer sementara Liga Inggris meski usianya baru menginjak 22 tahun.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Mancity.com |
Komentar