Ia mengawali karier di Cerezo Osaka pada tahun 2001 usai direkrut dari SMA Kunimi.
Okubo kemudian bermain di banyak tim J1 League lainnya seperti Vissel kobe, Kawasaki Frontale, F.C.Tokyo, hingga Jubilo Iwata, selain juga sempat bermain di Eropa bersama Real Mallorca di Liga Spanyol dan VfL Wolfsburg di Liga Jerman.
Catatan gol Okubo berjarak 30 gol di atas pesaing terdekatnya, Hisato Sato yang kini sudah pensiun dan Shinzo Koroki yang musim ini sudah berusia 36 tahun dan bermain untuk Hokkaido Consadole Sapporo.
Saat ini, hanya tiga pemain aktif di J1 League yang sudah memiliki catatan gol di atas 100, tetapi semuanya masih berjarak sangat jauh dari catatan gol Okubo.
Artinya, sepertinya masih lama sampai kita bisa melihat rekor gol Okubo ini dipatahkan oleh pemain lain.
2. Gol Terbanyak dalam Satu Musim
Há 55 anos, em Fujieda (Japão), nasceu Masashi Nakayama.
Atacante que disputou as Copas do Mundo de 1998 e 2002, foi vice da Copa das Confederações em 2001, campeão da Copa da Ásia em 92 e disputou a edição de 88. pic.twitter.com/yTKcuXIwcS
— Protofutebol (@protofutebol) September 23, 2022
Masashi Nakayama merupakan pemain dengan catatan gol terbanyak dalam satu musim.
Ia menjadi top scorer J1 League pada tahun 1998 dengan mencetak 36 gol untuk Jubilo Iwata.
Catatan ini sepertinya akan sulit dipecahkan dalam waktu dekat.
Setelah Nakayama, hanya ada satu pemain yang pernah mencetak lebih dari 30 gol dalam semusim, yaitu pemain asal Brasil, Araujo, saat mencetak 33 gol untuk Gamba Osaka pada tahun 2005 lalu.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | j.league |
Komentar