Akan tetapi, memasuki babak kedua, Bayern Muenchen tampil lebih garang dan kembali mencetak gol pada menit ke-58.
Leon Goretzka mencetak gol keempat untuk The Bavarian usai memanfaatkan umpan silang dari Sadio Mane.
Mane benar-benar tampil hebat dalam laga tersebut dengan mencatatkan dua assist dan satu gol dalam satu pertandingan.
Hal yang sama sebenarnya pernah dilakukan oleh Mane saat masih membela Liverpool pada 2019.
Saat itu, Mane berkontribusi terhadap tiga gol Liverpool saat bermain melawan Everton.
Baca Juga: PIALA DUNIA - Senegal Jadi Kuda Hitam, Sadio Mane: Kami Bukan Favorit
Akan tetapi, kehebatan Mane harus terhenti pada menit ke-76 setelah Nagelsmann memutuskan untuk menggantikannya dengan Mathys Tel.
Mathys Tel yang dipercaya untuk menggantikan penyerang asal Senegal itu pun langsung menjawab kepercayaan Nagelsmann.
Tel mencetak gol kelima Bayern Muenchen pada menit ke-79 dan mengubah papan skor menjadi 5-1.
Namun, hanya tiga menit berselang, Marcus Ingvartsen mengubah skor menjadi 2-5 berkat golnya untuk Mainz pada menit ke-82.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Bundesliga |
Komentar