Tim dengan julukan Macan Kemayoran tersebut membukukan enam kemenangan, tiga laga imbang, dan satu pertandingan tumbang.
Sayangnya, Liga 1 2022 kini sedang tertunda sementara setelah kejadian tragedi Kanjuruhan yang menelan banyak korban jiwa akibat kerusuhan seusai laga Arema FC versus Persebaya Surabaya pada 1 Oktober 2022.
Demi kebaikan untuk semua alhasil Liga 1 2022 terpaksa ditunda sementara.
Baca Juga: Anggota Exco PSSI Akui Ada Tekanan untuk Percepat Digelarnya KLB
Hingga kini, kepastian lanjutan Liga 1 2022 belum menuai titik terang.
Dengan kondisi tersebut mungkin membuat banyak pecinta sepak bola Indonesia cukup dibuat galau karena tidak adanya hiburan pertandingan.
Untuk mengobati kegalauan para pendukungnya, Persija Jakarta belum lama ini melaksanakan Meet and Greet.
Baca Juga: Aremania Minta Penambahan Tersangka dan Pasal Pembunuhan untuk Tragedi Kanjuruhan
Persija dengan kolaborasi dengan apparel-nya yakni Juara mendatangkan Hanno Behrens dan Abdulla Yusuf ke Persija Official Store pada Sabtu (29/10/2022) siang.
Direktur Utama Juara, Mochtar Sarman, menjelaskan acara Meet and Greet dapat menjadi momen lepas rindu antara pemain dengan suporter.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar