Keempat gol I Nerazzurri disumbangkan oleh Henrikh Mkhitaryan (menit ke-35), Edin Dzeko (42', 66'), dan Romelu Lukaku (87').
Hasil itu membuat Inter Milan dipastikan lolos ke fase knock-out sebagai runner-up Grup C dengan koleksi 10 poin.
Adapun Barcelona harus turun kasta ke Liga Europa dalam dua musim berturut-turut.
Tersingkir dari kompetisi antarklub paling elite di Benua Biru jelas menjadi hal yang menyakitkan untuk klub sebesar Barcelona.
Baca Juga: PIALA DUNIA - Ikuti Jejak Lionel Messi, Kevin De Bruyne Putuskan Piala Dunia 2022 Jadi yang Terakhir
Kekecewaan pun melanda skuad Barcelona, termasuk Robert Lewandowski.
"Barcelona seharusnya berada di babak 16 besar," kata Lewandowski seperti dikutip BolaSport.com dari Marca.
"Kami harus menghadapi beberapa situasi dengan lebih cerdas. Dalam sepak bola, terkadang Anda harus tahu cara menang dan bukan cara bermain untuk menang, dan itulah yang terjadi pada kami."
"Akan tetapi, hal-hal ini membuat kami lebih kuat untuk masa depan," ujarnya.
Meski kecewa karena harus bermain di Liga Europa atau biasa disebut Liga Malam Jumat, penyerang timnas Polandia itu mengaku tak menyesal dengan keputusannya bergabung ke Barcelona.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Marca.com |
Komentar