Tiga pelatih tersebut adalah Tom Watson, Bill Shankly, dan Bob Paisley.
Soal rekor tersebut, Juergen Klopp mengaku sangat senang dengan prestasinya.
Akan tetapi, pelatih asal Jerman tersebut mengaku sempat kecewa dengan dua laga.
Dua laga yang membuat Juergen Klopp kecewa adalah pada pertandingan ke-397 melawan Nottingham Forest dan ke-399 melawan Leeds United.
"Itu sangat berarti," ucap Klopp.
"Sayangnya kami kalah di pertandingan ke-397 dan 399, itu terasa sangat buruk sejujurnya," tutur Klopp.
Baca Juga: Juergen Klopp Malas Bahas soal Kans Lolos ke Liga Champions Musim Depan
Meski demikian, Klopp mengaku tidak ingin momen prestasinya disaingi oleh pelatih lain setelah dirinya.
"Akan tetapi secara umum, dan bagaimana kita semua tahu, itu jelas angka yang saya tidak berharap 20 manajer Liverpool berikutnya akan mencapai itu juga karena itu cukup istimewa, saya tahu itu, apa yang kami capai selama bertahun-tahun," ujar Klopp melanjutkan.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Liverpool FC |
Komentar