Maguire, yang masuk pada menit ke-82 menggantikan Garnacho, dipasang sebagai penyerang dengan tujuan untuk mencari gol kedua Setan Merah agar bisa finis sebagai juara Grup E.
Ten Hag punya alasan tersendiri memainkan Maguire sebagi penyerang dan menduetkannya dengan Cristiano Ronaldo.
Dalam penuturannya, Ten Hag mengatakan bahwa ketupusan untuk memainkan Maguire sebagai juru gedor tak bisa dilepaskan dari keinginanya untuk menambah kekuatan pada duel-duel udara dan menambah gol.
"Jelas [mengapa Maguire berada di depan]. Kami membutuhkan gol dan kemudian kami bermain lebih tepat," kata Erik ten Hag, dikutip BolaSport.com dari Squawka.
"Dengan Cristiano Ronaldo dan Harry Maguire, Anda memiliki dua sundulan yang bagus dan kami mencoba untuk lebih langsung ke kotak dan saya pikir kami melakukannya beberapa kali, lebih cepat untuk masuk ke kotak lawan," tutur Ten Hag menambahkan.
Dalam cameo singkatnya di depan, Maguire hanya memiliki tiga sentuhan bola, menyelesaikan satu operan, dan memenangkan satu dari tiga duel.
Baca Juga: Cara Junior Lionel Messi Rayakan Gol Debut di Man United: Tiru Selebrasi Merem Cristiano Ronaldo
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Squawka.com |
Komentar