Legenda Arsenal, William Gallas, menilai bahwa jeda Piala Dunia ini akan menjadi manfaat bagi mereka.
Pasalnya, Arsenal memiliki lebih sedikit pemain yang akan berlaga di Piala Dunia ketimbang Man City.
Bagi Man City, berkaca pada Piala Dunia 2018 di Rusia lalu, pemain mereka tampil di Piala Dunia berjumlah 16 orang.
"Saya pikir Piala Dunia dapat membantu Arsenal karena mereka memiliki lebih sedikit pemain internasional yang akan pergi ke Piala Dunia," ujar William Gallas, dikutip BolaSport.com dari Metro.
"Jadi itu akan sangat menarik ketika Anda bermain di Piala Dunia karena di tengah musim, Anda harus bermain di Qatar, itu akan menjadi sangat hangat."
"Namun, setelah Piala Dunia Anda kembali ke Inggris dan akan ada perbedaan besar dalam persiapan dan itu akan sulit."
"Jadi itu sebabnya saya pikir Arsenal memiliki peluang besar karena mereka memiliki sedikit pemain yang pergi ke Piala Dunia."
"Jadi mereka harus mengambil kesempatan itu," kata Gallas menambahkan.
Baca Juga: Carlo Ancelotti Frustrasi Usai Real Madrid Telan Kekalahan Perdana
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Metro.co.uk |
Komentar