Piala AFF 2022 dijadwalkan berlangsung pada 20 Desember 2022 hingga 16 Januari 2023.
Dengan begitu, status WNI untuk kedua pemain sangat penting apabila mereka diharapkan bisa menambah kekuatan skuad Garuda.
Apalagi lawan-lawan tim asuhan Shin Tae-yong di Piala AFF 2022 juga tak bisa dianggap mudah.
Timnas Indonesia bergabung dalam Grup A bersama Thailand, Filipina, Kamboja, dan Brunei Darussalam.
Baca Juga: Kata Elkan Baggott Usai Ukir Sejarah dengan Permalukan Tim Liga Primer Inggris
Menghadapi lawan-lawan yang tak mudah, pastinya membuat Shin Tae-yong bakal mencari pemain terbaik.
Salah satunya pasti terkait pemain naturalisasi yakni Jordi dan Snady yang memang sudah diajukan sejak lama.
Sebab Shin Tae-yong membutuhkan tambahan kekuratan untuk skuad timnas.
Namun, dalam situasi ini melihat peluang Sandy dan Jordi untuk bisa memperkuat timnas tentu saja sulit.
Hal ini karena Keppres pun tak menjamin begitu saja mereka langsung bisa menjalani sumpah langsung.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar