Pasalnya, timnas U-20 Indoensia selalu mendapatkan lawan-lawan berkualitas.
Tentu, ini berbanding terbalik dengan Vietnam yang justru mendapatkan lawan yang tidak sepadan.
“HOT: Timnas u-20 Indonesia bersiap menghadapi Prancis U-20. Timnas u-20 Indonesia terus menjalani pertandingan persahabatan dengan tim-tim berkualitas tinggi,” tulis The Thao 247.
“Investasi bagus yang dibuat PSSI kepada Timnas u-20 Indonesia, menunjukan mereka benar-benar serius menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023,” lanjut laporan tersebut.
Ketika hendak mengarungi Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 medio September 2022, Timnas Vietnam U-20 hanya berkutat dengan turnamen uji coba melawan tim sesama Asia Tenggara.
Saat itu, Timnas Vietnam U-20 jadi juara setelah menang atas Thailand, Malaysia dan Myanmar.
Lucunya ketiga tim tersebut akhirnya gagal lolos ke Piala Asia U-20 2023 sekaligus Piala Dunia U-20 2023.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Thethao247.vn |
Komentar