Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pede Bakal Disukai Shin Tae-yong, Justin Hubner Kirim Psywar untuk Tempat Utama di Timnas U-20 Indonesia

By Bagas Reza Murti - Jumat, 11 November 2022 | 17:00 WIB
Calon Pemain Naturalisasi, Justin Hubner saat kunjungi kantor PSSI, di GBK Arena, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (24/10/2022).
Calon Pemain Naturalisasi, Justin Hubner saat kunjungi kantor PSSI, di GBK Arena, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (24/10/2022).

Saat ditanya bagaimana karakter Shin Tae-yong, Justin Hubner mengaku percaya diri bisa disukai pelatih asal Korea Selatan tersebut.

"Saya tahu dia suka pemain fisikal, pemain yang bekerja keras," kata Justin.

"Pemain yang ingin kemenangan, saya kira saya adalah salah satu pemain ingin menang juga bekerja keras," tambahnya.

Baca Juga: IBL Indonesia Cup 2022 - Duel Sengit Tim Kuat Tercipta pada Semifinal

Dua calon pemain naturalisasi timnas U-20 Indonesia Ivar Jenner dan Justin Hubner saat berada di kantor PSSI, Senin (24/10/2022).
PSSI
Dua calon pemain naturalisasi timnas U-20 Indonesia Ivar Jenner dan Justin Hubner saat berada di kantor PSSI, Senin (24/10/2022).

Pernyataan ini bisa jadi psywar buat pemain timnas U-20 Indonesia lain untuk bersaing secara sehat.

Di Wolves, Justin Hubner bermain di posisi bek tengah di sisi kiri maupun kanan.

Pemain 19 tahun itu tentu bakal bersaing dengan sederet nama di skuad Garuda Nusantara seperti Muhammad Ferarri, Robi Darwis, Dimas Juliono, Barnabas Sobor dan Kakang Rudianto.

Ivar dan Justin kemungkinan bisa bermain saat timnas U-20 Indonesia menjalani laga ujicoba melawan Klub Norwegia, Baerum SK, Jumat (11/11/2022).

Sementara itu, proses naturalisasi Ivar dan Jenner sudah mulai berjalan setelah keduanya berada di Indonesia beberapa waktu lalu.

"Saya berharap keduanya bisa berlatih dengan baik dan bekerja keras bersama teman-teman mereka di Turki nanti," kata Ketum PSSI, Mochamad Iriawan.

"Kemudian bisa menyerap ilmu sepak bola dari Shin Tae-yong."

"Saya juga berharap nanti proses naturalisasi keduanya nanti dapat berjalan lancar," tambahnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : YouTube PSSI

Komentar (1)
ivar jener n hubner tampil bgs smlm, kualitas mrka teruji walaupun br gabung di timnas,mnrt sy kekurangan timnas tinggal di dpn n kiper,selain cahya supriadi kiper cadngn kt mental msh down bila dimainkan,ini cm ujicoba,gmn pildun nnti?kt bth kiper leeds united u20 liga inggris, dani van de heuvel.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X