BOLASPORT.COM - Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, diundang ke Istana Presiden untuk bertemu Presiden Italia, Sergio Mattarella usai menjadi juara dunia MotoGP 2022.
Francesco Bagnaia bersama timnya terus menerima penghargaan demi penghargaan seusai memastikan diri sebagai Juara Dunia MotoGP 2022.
Sebelum diundang ke Istana Presiden, Francesco Bagnaia telah menerima penghargaan Collare d’Oro yang diberikan oleh Komite Olimpiade Italia (CONI).
Penghargaan tersebut merupakan penghargaan kedua yang diterima oleh Bagnaia, sebelumnya menerima Bagnaia menerima penghargaan yang sama pada tahun 2018 karena berhasil menjadi juara dunia Moto2.
Penghargaan Collare d’Oro membuat Bagnaia sejajar dengan para atlet voli, perenang, atlet anggar dan atlet yang meraih medali pada ajang Olimpiade atau kejuaraan dunia lainnya.
Terbaru Presiden Italia, Sergio Mattarella memberikan penghargaan kepada Bagnaia dengan mengundangnya ke Istana Quirinal, Roma, pada Rabu (16/11/2022) setelah mengembalikan kejayaan pembalap Italia di MotoGP.
Pasalnya sudah cukup lama pembalap Italia, tidak mampu meraih gelar juara dunia di kelas utama MotoGP.
Pembalap Italia yang terakhir kali menjadi juara dunia adalah Valentino Rossi pada tahun 2009 yang lalu.
Setelah itu praktis juara dunia MotoGP didominasi oleh pembalap berkebangsaan Spanyol, hanya dua kali pembalap non Spanyol yang berhasil menjadi juara dunia.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Speedweek.com |
Komentar