Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Australian Open 2022 - 24 Jam Sempurna Gregoria, An Se-young Jadi Ujian Selanjutnya

By Agung Kurniawan - Sabtu, 19 November 2022 | 14:15 WIB
Aksi pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, pada babak perempat final Australian Open 2022 di Quay Centre, Sydney, Kamis, 18 November 2022
PBSI
Aksi pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, pada babak perempat final Australian Open 2022 di Quay Centre, Sydney, Kamis, 18 November 2022

BOLASPORT.COM - Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung dipastikan menghadapi An Se-young pada laga final Australian Open 2022.

Gregoria Mariska Tunjung akan menjadi satu-satunya harapan Indonesia yang tersisa untuk babak final Australian Open 2022.

Tiket laga puncak didapat Gregoria setelah dia tampil apik melawan wakil China Han Yue pada babak semifinal yang dimainkan pada Sabtu (19/11/2022).

Perlu durasi selama 56 menit bagi Gregoria untuk menutaskan perlawanan unggulan ketujuh tersebut.

Tampil di Quay Centre, Sydney, Australia, Gregoria menang melalui drama tiga gim dengan skor akhir 18-21, 21-16, 21-14.

Sejumlah catatan pun mengiringi langkah tunggal putri Indonesia peringkat ke-19 dunia tersebut menuju final Australian Open 2022.

Final Australian Open 2022 akan menjadi final world tour pertama dalam perjalanan karier Gregoria Mariska Tunjung.

Catatan ini melengkapi torehan gemilang Gregoria Mariska Tunjung 24 jam sebelumnya atau pada Jumat (18/11/2022) kemarin.

Baca Juga: Hasil Australian Open 2022 - Pecundangi Unggulan China, Gregoria Pijak Final

Ya, pebulu tangkis asal Wonogiri, Jawa Tengah tersebut menjadi tunggal putri Indonesia pertama yang sukses melangkah ke ajang BWF World Tour Finals 2022.

BWF World Tour Finals sendiri merupakan turnamen penutup dalam kalender BWF di mana hanya ada delapan pebulu tangkis dari masing-masing lima nomor yang bisa berlaga di sana.

Kini, Gregoria tinggal menyempurnakan catatan gemilang yang dia buat dalam kurun 24 jam itu dengan tampil apik di laga pamungkas Australian Open 2022.

Pada partai final turnamen level super 300 ini, pebulu tangkis berusia 23 tahun tersebut akan menghadapi bocah ajaib Korea Selatan An Se-young.

An Se-young dipastikan menjadi ujian selanjutnya bagi Gregoria setelah menumbangkan wakil Thailand Pornpawee Chochuwong.

Dalam tempo 47 menit, An Se-young menggapai final kelimanya pada tahun ini usai menang dua gim langsung 21-16, 21-11.

Gregoria harus bekerja keras tatkala bersua unggulan pertama Australian Open 2022 tersebut pada final yang dilangsungkan hari Minggu (20/11/2022) besok.

Pasalnya, An Se-young selalu mampu mengalahkan Gregoria Mariska Tunjung dalam dua pertemuan yang telah terjadi.

Kekalahan pertama didapat Gregoria tatkala bersua An Se-young pada babak pertama All England Open 2022.

Dalam pertemuan kedua pada semifinal Malaysia Open 2022, Gregoria belum mampu menghadang keganasan An Se-young lantaran harus kalah tiga gim.

Baca Juga: Rekap Semifinal Australia Open 2022 - Gregoria Jadi Harapan Satu-Satunya Indonesia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Agung Kurniawan
Sumber : Bwftournamentsoftware.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Drawing UEFA Nations League - Italia Ketemu Jerman, Cristiano Ronaldo Diantar Menuju Gelar Penutup di Timnas Portugal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X