Pertarungan Kryklia dan Azizpour di ONE 163 berlangsung sengit dan ganas.
Azizpour sempat di atas angin pada ronde pertama dengan pukulan-pukulan bomnya yang menyulitkan Kryklia.
Namun, Kryklia bangkit di ronde kedua dengan serangan lutut yang merobohkan lawan.
Azizpour masih bisa bangun dan selamat dari penghitungan wasit.
Akan tetapi, pertahanannya sudah runtuh dan kombinasi pukulan dari Kryklia akhirnya menghabisi Azizpour.
Satu pertarungan ONE 163 yang juga menyita perhatian adalah laga di kelas ringan antara murid Khabib Nurmagomedov, Saygid Izagakhmaev, melawan mantan juara, Shinya Aoki.
Saygid Izagakhmaev tampil dengan didampingi langsung oleh juara kelas ringan UFC, Islam Makhachev, sebagai bagian tim corner-nya.
Izagakhmaev membuktikan bahwa hype soal dirinya sebagai murid Khabib bukan omong kosong.
Dia sukses mengalahkan Aoki dengan cepat saat ronde pertama bahkan belum genap berjalan satu setengah menit.
Sebuah pukulan kanan Izagakhmaev telak mengenai muka Aoki dan membuat musuhnya itu mengalami knockdown.
Izagakhmaev tak membuang peluang untuk lanjut membombardir Aoki dengan pukulan-pukulan tak berbalas yang membuat wasit menghentikan pertarungan.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | ONE Championship |
Komentar