Chandler direkrut UFC dua tahun yang lalu memang sudah tampil dengan melawan petarung kelas atas.
Mulai dari Dan Hooker, Charles Oliveira, Tony Ferguson, Justin Gaethje, dan yang terbaru adalah Dustin Poirier.
Meski dari lima hanya mengemas dua kemenangan, Chandler dianggap bisa memberikan aksi-aksi yang menarik di arena segi delapan.
Dia pun siap memberikan aksi yang spektakuler kembali dan menjamin dirinya bukanlah lawan yang mudah dikalahkan.
"Jadi jika dia kembali, saya akan mengambil sedikit waktu untuk penyembuhan dan memastikan dalam menjaga keluarga saya, menjaga tubuh saya," ucap Chandler.
"Saya pikir garis waktunya bekerja dengan sangat, sangat baik, kapan pun dia ingin kembali. Dan beri tahu saya, siapa yang lebih imbang atau pertarungan yang lebih besar dari saya dan Conor saat ini?"
"Satu-satunya hal adalah, saya jelas bukan pertarungan yang mudah. Ada beberapa pertarungan yang lebih mudah daripada saya."
"Tetapi apakah ada pertarungan yang lebih besar dari saya? Saya kira tidak demikian. Tidak ada yang lebih besar dari saya."
Baca Juga: Sinyal dari Khabib Nurmagomedov, 2 Divisi UFC Bisa Jatuh ke Tangan Islam Makhachev
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | MMAFighting.com |
Komentar