Dari 4 tembakan tersebut, 3 di antaranya tepat sasaran alias on target.
Akan tetapi, La Pulga hanya bisa mencetak sebiji gol ke gawang Arab Saudi.
Golnya itu pun lahir via titik putih pada menit ke-10 usai Leandro Paredes dilanggar pemain Arab Saudi di area terlarang.
Sebiji gol dari Messi tersebut juga menjadi satu-satunya gol Argentina ke gawang Arab Saudi.
Akibatnya, tim asal Benua Amerika Selatan itu harus mengakui kekalahan di tangan wakil Asia.
Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Seret Nama Cristiano Ronaldo, Pelatih Arab Saudi Kagumi Lionel Messi
Gol cepat Argentina dari lesakan penalti Messi mampu dibalas Arab Saudi dua kali pada babak kedua.
Aktor kemenangan Arab Saudi atas Argentina tercatat atas nama Saleh Al-Shehri (menit ke-48) dan Salem Al-Dawsari (53').
Kekalahan dari Arab Saudi pun membuat jalan Argentina menuju babak 16 besar Piala Dunia 2022 menjadi berat.
Pasalnya, Argentina mau tak mau harus meraih hasil maksimal pada dua laga sisa di Grup C kontra Meksiko dan Polandia.
Lionel Messi dan kawan-kawan akan meladeni tantangan Meksiko dalam laga kedua Grup C Piala Dunia 2022, Sabtu (26/11/2022).
Adapun pada laga terakhir kontra Polandia, Rabu (30/11/2022) mendatang, menjadi laga hidup mati bagi timnas Argentina.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Whoscored.com |
Komentar