Mantan juara dua divisi UFC berbicara soal Chandler melalui podcast miliknya.
Cormier menilai tujuan Chandler datang ke UFC saat ini sudah berubah, tak lagi soal mendapatkan sabuk juara.
"Hal ini menunjukkan pada saya bahwa fokus Mike telah sedikit bergeser," kata Cormier dikutip BolaSport.com dari Sportskeeda.
"Rasanya seperti gelar juara tidak lagi tujuan bagi Michael Chandler karena orang-orang yang ia panggil tidak berada dalam persaingan gelar juara," tuturnya.
"Anda semua tahu bahwa masa emas Jorge Masvidal sudah lewat dan Conor McGregor juga tidak dalam persaingan untuk gelar," ucap Cormier.
Baca Juga: Sean O'Malley Pede Tantang Eks Raja 2 Kelas UFC dari Alam Pensiun
Cormier menilai Chandler hanya ingin mendongkrak popularitasnya saja di UFC.
"Mike fokus dengan dua pertarungan ini karena mereka menyenangkan, mereka adalah pertarungan yang sulit, mereka masuk akal, tetapi mereka juga dua nama terbesar dalam olahraga ini," tutur Cormier.
"Michael Chandler mengatakan bahwa ia menginginkan kedua atlet ini, itu hanya memberi tahu saya bahwa pola pikirnya sedikit berubah," ujar Cormier.
Baca Juga: Pasukan Khabib Sedang Invasi, Makhachev Wanti-wanti Raja 2 Divisi ONE Christian Lee
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Sportskeeda.com |
Komentar