Bisa dimaklumi apabila Adesanya ingin menghadapi Pereira lagi.
Ada noda yang harus dibereskan Adesanya untuk menjaga legasinya sebagai salah satu petarung terbaik UFC.
Izzy, sapaan akrab Adesanya, meyakini bahwa dirinya lebih unggul dibandingkan Pereira.
Sebelum KO pada ronde terakhir, Adesanya unggul atas Pereira dalam penilaian hakim.
Selain itu Adesanya sempat membuat Pereira sempoyongan dengan pukulannya. Sayang, itu terjadi tepat sebelum berakhirnya ronde pertama.
Meski demikian, Pereira meminta Adesanya tak gegabah
"Tidak ada bedanya apakah dia (Adesanya) yang menjadi lawan saya atau orang lain," kata Pereira kepada ESPN Brasil, dikutip dari Bloody Elbow.
"Namun, kalau saya menjadi dia, saya tidak akan bertarung sekarang. Saya akan menunggu sebentar, memikirkan apa yang akan saya lakukan."
Baca Juga: Jangankan 2, Manajer Pede Islam Makhachev Bisa Jadi Raja 3 Divisi UFC Pertama
"Tetapi karena dia menginginkannya, maksud saya dia terbiasa menjadi juara, dia berhak karena telah lima kali mempertahankan gelar."
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | bloodyelbow.com |
Komentar