Dengan hal ini, Apriyani/Fadia diharapkan kian percaya diri setelah mereka dipastikan tampil pada ajang BWF World Tour Finals 2022.
Apriyani/Fadia menjadi salah satu kontestan ajang penutup musim dalam kalender BWF dengan menggantikan wakil Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida.
Kenaikan satu setrip juga didapat ganda putri Merah-putih lainnya yakni Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi di peringkat ke-22.
Bergeser ke nomor tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting harus mengalami penurunan satu tingkat dengan menduduki ranking ketujuh dunia.
Sementara rekannya Jonatan Christie masih belum beranjak dengan menduduki peringkat kelima dunia.
Untuk nomor tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung kini menduduki peringkat ke-18 setelah sempat naik satu setrip pada pekan lalu.
Adapun ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan juga mengalami hal serupa di mana mereka berada di ranking keenam.
Baca Juga: RESMI - Apriyani/Fadia Diundang Tampil pada BWF World Tour Finals 2022
RANKING DUNIA BWF PEKAN KE-47 (22/11/2022)*
*) hanya top 10 dan pemain Indonesia di top 50
Tunggal Putra
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Bwftournamentsoftware.com |
Komentar