Di sisi lain, manajemen Persija Jakarta terus memberikan keterangan kepada pemain asing itu untuk bersabar.
Sebab, manajemen Persija Jakarta yakin Liga 1 2022/2023 pasti dilanjutkan kembali.
Untuk saat ini, para pemain asing dan lokal diminta terus berlatih mempersiapkan diri menyambut kelanjutan Liga 1 2022/2023.
"Pemain asing kami bertanya kapan Liga 1 2022/2023 dilanjutkan lagi, lalu kami sampaikan ke mereka bahwa ini lagi berjuang bersama-sama."
Baca Juga: Tatap Piala AFF 2022, Timnas Singapura Gelar TC Perdana di Jepang
"Mereka tetap memantapkan latihannya dan kami manajemen Persija Jakarta terus berusaha ke PT Liga Indonesia Baru (LIB) agar Liga 1 2022/2023 berjalan lagi."
"Kekhawatiran pemain asing kami saat ini Liga 1 2022/2023 tidak jalan tapi sekarang menurut saya, kompetisi ini akan berjalan lagi," tutup Mohamad Prapanca.
Sebelum Liga 1 2022/2023 dihentikan, Persija Jakarta baru memainkan 10 pertandingan.
Pasukan Ibu Kota itu menempati peringkat keenam dengan mengemas 21 poin tertinggal dua angka dari Borneo FC di puncak klasemen.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar