Meski begitu, Mohamad Prapanca tidak menjelaskan berapa uang yang dikeluarkan Persija Jakarta selama satu bulan untuk membayar gaji pemain.
"Gaji tetap jalan dan tidak ada pengurangan," kata Mohamad Prapanca kepada BolaSport.com.
Mohamad Prapanca tidak menjelaskan secara detail keuangan mana yang dikeluarkan Persija Jakarta untuk membayar gaji pemain di tengah vakumnya Liga 1 2022/2023.
Namun yang pasti salah satu pembayaran gaji saat ini masih memakai uang dari sponsor.
Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - 2 Kali Gagal di Fase Grup, Gelandang Jerman Takut Jadi Sumber Kutukan
Persija Jakarta mendapatkan banyak sponsor untuk mengarungi Liga 1 2022/2023.
Para sponsor itu ternyata memberikan bantuan dana uang yang cukup banyak kepada tim berjulukan Macan Kemayoran.
"Nilai sponsor kami cukup besar musim ini, cuma masalahnya sponsor terus menanyakan kapan Liga 1 2022/2023 berjalan lagi," ucap Mohamad Prapanca.
Mohamad Prapanca terus menyakinkan para sponsor Persija Jakarta untuk tetap tenang.
Baca Juga: Peduli Gempa Cianjur, Pendekar United Lelang Jersey Debut Ricardinho
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar