Ten Hag mengaku kalau sebenarnya ia ingin agar kapten timnas Portugal itu bertahan di Manchester United.
Bahkan, Ten Hag sempat memberi waktu kepada Ronaldo saat bursa transfer musim panas 2022 lalu untuk memikirkan keputusannya.
Ronaldo kemudian sempat mendatangi Ten Hag sebelum musim 2022-2023 berlangsung dan menyampaikan kalau dirinya akan bertahan di Old Trafford.
Akan tetapi, selang beberapa waktu, Ronaldo malah memutuskan untuk melakukan wawancara dengan Piers Morgan tanpa memberitahu juru taktik asal Belanda itu.
"Saya ingin Ronaldo bertahan dari saat pertama hingga sekarang. Dia ingin pergi - tetapi sebelum wawancara, dia tidak pernah memberi tahu saya apa pun," kata Ten Hag.
Baca Juga: Pemenang Sesungguhnya atas Kepergian Cristiano Ronaldo dari Man United adalah Erik ten Hag
"Di musim panas, Cristiano berkata, 'Saya akan memberitahu Anda dalam tujuh hari jika saya ingin bertahan'. Kemudian dia kembali dan berkata, 'Saya ingin bertahan'," imbuh Ten Hag.
Ronaldo hingga saat ini belum menemukan klub baru untuk dirinya di sisa musim 2022-2023.
Adapun Manchester United akan melanjutkan musim 2022-2023 tanpa bantuan Ronaldo.
Ten Hag: "I wanted him Ronaldo to stay from the first moment until now. He wanted to leave - but before the interview, he never told me anything". ???? #MUFC
"In summer Cristiano said: I will tell you in seven days if I want to stay. Then he came back and said: I want to stay". pic.twitter.com/NFNG5FHDSA
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) December 10, 2022
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Twitter.com/FabrizioRomano |
Komentar