Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Permintaan Fabio Quartararo yang Wajib Dikabulkan pada MotoGP 2023

By Wawan Saputra - Selasa, 13 Desember 2022 | 21:15 WIB
Aksi pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, dalam tes pasca-musim MotoGP yang digelar di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, 8 November 2022.
YAMAHA MOTOR RACING SRL
Aksi pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, dalam tes pasca-musim MotoGP yang digelar di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, 8 November 2022.

BOLASPORT.COM - Pembalap tim Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo memiliki permintaan yang wajib dikabulkan Yamaha pada MotoGP 2023 mendatang.

Para pembalap dan tim MotoGP saat ini sedang menghabiskan waktu mereka di luar lintasan.

Meski masih dalam masa libur setelah kompetisi, beberapa pembalap dan timnya sudah melakukan komunikasi terkait persiapan MotoGP 2023.

MotoGP musim depan akan sedikit berbeda dengan MotoGP pada tahun-tahun sebelumnya, selain penambahan jumlah seri menjadi 21 balapan.

MotoGP 2023 juga akan mengadakan sprint race yang digelar pada hari Sabtu sebelum balapan utama pada hari Minggu.

Sehingga para pembalap akan menjalani 42 balapan dalam satu musimnya.

Menyambut musim 2023 yang akan penuh tantangan, Quartararo memiliki satu permintaan yang tampaknya wajib dikabulkan oleh Yamaha.

Permintaan tersebut berhubungan adalah penambahan tenaga pada YZR-M1, permintaan tersebut tidak lepas dari keinginan sang pembalap untuk kembali bersaing di jalur perebutan gelar.

Musim ini pembalap yang kerap disapa El Diablo tersebut sebenarnya memiliki peluang untuk memenangkan gelar, andai saja motor yang ditungganginya lebih garang saat di atas lintasan.

Baca Juga: Tekad Takaaki Nakagami Perbaiki Penampilan dengan Manfaatkan Banyaknya Balapan

Pasalnya Quartararo pada paruh kedua kehilangan banyak poin, yang membuat posisinya di puncak klasemen direbut oleh Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo)

"Permintaan yang saya ajukan sebenarnya mudah," ucap Quartararo dikutip BolaSport.com dari Crash.

"Saya membutuhkan lebih banyak kecepatan!."

Sebenarnya permintaan Quartararo sempat mendapatkan titik terang pada sesi tes resmi di Sirkuit Misano, Italia pada bulan September yang lalu.

Kala itu mesin prototipe untuk MotoGP 2023, berhasil membuat Quartararo sumringah karena kecepatannya berhasil meningkat.

Meski tidak dapat dipungkiri bahwa masih ada beberapa masalah lain yang muncul, akibat dari peningkatan kecepatan tersebut.

"Kami telah melakukan tes di Misano pada bulan September, Fabio dan Frankie mengendarai prototipe moro baru dan mereka cukup antusias," ucap Lin Jarvis.

"Kami tidak pernah tahu apa yang dilakukan pesaing kami, tetapi menurut saya pengembangan kami pasti berada di arah yang benar.

Namun para insinyur dan pembalap Yamaha dibuat kebingungan, ketika para pembalap Yamaha menjalani sesi tes resmi di Valencia.

Baca Juga: Tambah Amunisi Musim Depan, Honda Gandeng Teknisi F1

Quartararo dan Franco Morbidelli yang mencoba mesin generasi terbaru di Valencia, secara mengejutkan motor mereka kembali tidak bertenaga.

Kini pabrikan asal Jepang tersebut memiliki waktu hingga Februari, untuk menyelesaikan teka-teki tersebut.

"Generasi terakhir mesin untuk MotoGP 2023 akan datang di Sepang," ucap Jarvis.

"Jadi kami masih punya waktu tiga sampai empat bulan untuk terus mengembangkan dan menyempurnakan mesinnya."

Baca Juga: Franco Morbidelli Tak Peduli Dilupakan Penggemar Karena Tak Kompetitif

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Crash.net
REKOMENDASI HARI INI

Marselino Ferdinan Dipuji Luar Biasa Berkat Aksi di Timnas Indonesia, Inikah Hari Debutnya di Liga Inggris?

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X