Sama-sama mengikuti putaran final Piala Dunia sejak edisi 2006, Messi absen mencetak gol pada Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan.
Sementara satu gol dari titik penalti yang dicetak Cristiano Ronaldo saat Portugal menghadapi Ghana di Qatar 2022 memastikan pemain Portugal tersebut sebagai pemain pertama yang selalu mencatatkan nama di papan skor dalam lima edisi Piala Dunia.
Hal kedua adalah mencetak gol dengan kepala.
Menatap laga final Piala Dunia 2022, Lionel Messi telah mencetak 11 gol dari 25 pertandingan yang dilakoni sepanjang putaran final Piala Dunia yang diikutinya.
Gol pertama Messi di putaran final Piala Dunia terjadi saat Argentina mengalahkan Serbia Montenegro di Jerman 2006.
Gol tersebut dibuat Messi dengan kaki kanannya.
Kaki kanan La Pulga juga berhasil membuat gol bagi Argentina di Piala Dunia 2018 saat menghadapi Nigeria di babak penyisihan grup.
Baca Juga: FINAL PIALA DUNIA 2022 - Lionel Messi Dituduh Cuma Jalan Kaki di Piala Dunia 2022
Sembilan gol lainnya dihasilkan Lionel Messi lewat kaki kiri yang merupakan kaki andalan.
Sementara dua kaki Cristiano Ronaldo sudah mampu membuat gol di putaran final Piala Dunia seperti yang dilakukan Lionel Messi, sang kapten Argentina belum bisa mencetak gol dengan menggunakan kepala seperti yang dilakukan Cristiano Ronaldo.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar