Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF 2022 - Dua Skenario yang Disiapkan PSSI jika Laga Kandang Timnas Indonesia Dapat Dihadiri Suporter

By Sasongko Dwi Saputro - Senin, 19 Desember 2022 | 09:00 WIB
PSSI berusaha keras agar pertandingan kandang timnas Indonesia di Piala AFF 2022 bisa dihadiri oleh suporter.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
PSSI berusaha keras agar pertandingan kandang timnas Indonesia di Piala AFF 2022 bisa dihadiri oleh suporter.

Meski Liga 1 2022-2023 kemudian telah kembali bergulir, kompetisi berlangsung tanpa kehadiran suporter dalam sistem bubble di Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Nestapa Timnas Malaysia, Disepelekan hingga Dicap Tim Pelapis Suporter Sendiri

Sementara belum ada kepastian bagaimana sisa laga fase grup Liga 2 2022-2023 akan diselesaikan sampai saat ini.

Lebih mengenaskan lagi terjadi pada Liga 3, di mana Jawa Timur sudah memutuskan untuk tidak menggulirkan kompetisi tersebut pada musim ini.

Sementara pada laga terakhir di level timnas, seluruh pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-17, termasuk laga timnas U-17 Indonesia di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, berlangsung tanpa kehadiran suporter.

PSSI sebagai induk sepak bola tertinggi Tanah Air tentu berusaha keras agar pertandingan kandang timnas Indonesia bisa dihadiri oleh suporter.

Hal ini disampaikan oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, saat melangsungkan nonton bareng final Piala Dunia 2022 di Jakarta pada Minggu (18/12/2022).

Baca Juga: Usilnya Shin Tae-yong di Sela TC Timnas Indonesia, Getok Pemain Pakai Botol Besar

"Saya selaku Ketua Umum PSSI telah melayangkan surat permohonan izin kepada pihak Polri untuk laga kandang Timnas Indonesia di Piala AFF 2022 agar bisa dihadiri penonton," ujar Mochamad Iriawan saat menjawab pertanyaan wartawan di sela-sela nonton bareng Argentina melawan Prancis pada laga final Piala Dunia 2022 Qatar di Jakarta, Minggu (18/12/2022) malam.

Menurut Iwan Bule, pihaknya juga sudah menyusun skenario jika laga kandang timnas Indonesia jadi digelar dengan kehadiran suporter.

Skenario mengenai jalannya laga kandang timnas Indonesia tersebut masih dalam proses komunikasi di setiap tingkat kepolisian, mulai dari Mabes hingga polsek terdekat.

"Saya pun sudah melakukan koordinasi kepada pihak kepolisian mulai dari Polsek, Polres, hingga Polda dan Mabes, di mana permohonan kami sekitar 30 ribu penonton bisa memadati SUGBK saat Indonesia menghadapi Kamboja dan 50 ribu penonton ketika menjamu Thailand," tutupnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Tanda-tanda Sejarah, Trofi Juara Liga Inggris Sudah Bisa Dikasih ke Liverpool Sekarang

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Osasuna
14
22
6
Girona
14
21
7
Mallorca
14
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X