Presiden FIFA, Gianni Infantino, sempat menolak ide penunjukan tuan rumah bersama untuk Piala Dunia dengan prioritas hanya tetap satu negara yang akan terpilih menjadi penyelenggara.
Faktanya, bukan cuma dua, malah tiga negara yang akhirnya disahkan sebagai tuan rumah Piala Dunia 2026.
Trio Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko bersekutu dalam kampanye "United 2026 FIFA World Cup Bid" untuk mengalahkan pencalonan Maroko secara mutlak dalam Kongres FIFA di Moskow, Juni 2018.
Ini adalah kali pertama Piala Dunia digelar di tiga negara sekaligus, dengan tuan rumah terbanyak sebelumnya hanya dua negara saat Jepang-Korea Selatan 2002.
2. Arena Piala Dunia
FIFA mengumumkan 16 kota penyelenggara untuk menggelar pertandingan Piala Dunia yang tersebar di ketiga negara.
Distribusinya adalah 11 kota di Amerika Serikat, 2 di Kanada, dan 3 di Meksiko.
Baca Juga: Qatar 2022 Bukan yang Terakhir, Lionel Messi Lanjut Pimpin Timnas Argentina sampai Piala Dunia 2026
Sejumlah stadion raksasa milik klub NFL pun dikerahkan agar dapat menampung sebanyak-banyaknya suporter dengan 12 dari 16 arena di antaranya berkapasitas di atas 64 ribu orang.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | dw.com, FIFA.com |
Komentar