"Benar-benar senang bisa bermain untuk timnas dan menang."
"Tiga poin untuk kita, sangat penting," kata Jordi Amat kepada media termasuk BolaSport.com, Jumat (23/12).
Baca Juga: Klasemen Grup A Piala AFF - Menang Tipis, Timnas Indonesia Tetap di Peringkat 3
Pemain asal klub Liga Malaysia Johor Darul Tazim ini menambahkan jika sebenarnya skuad Garuda bisa mencetak lebih banyak gol.
Apalagi, mereka cukup mendominasi pertandingan.
Namun, dia menegaskan jika hal yang paling penting adalah bisa membawa kemenangan pada laga ini.
"Saya tahu tadi kita kehilangan banyak peluang."
"Tapi semua pemain sudah melakukan yang terbaik dan paling penting bisa mendapatkan tiga poin," pungkasnya.
Setelah pertandingan melawan Kamboja, skuad Garuda harus segera mempersiapkan diri.
Pasalnya, mereka akan bertanding melawan Brunei Darussalam pada 26 Desember mendatang.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar