BOLASPORT.COM - Manchester United siap membeli 4 pemain incaran pada bursa transfer musim dingin 2023.
Manchester United dilaporkan bakal bergerak aktif di bursa transfer musim dingin 2023.
Mereka dikabarkan siap membeli 4 pemain incaran pada bursa transfer musim dingin 2023.
Dilansir BolaSport.com dari Daily Express, keempat pemain tersebut adalah Diogo Costa, Jeremie Frimpong, Kylian Mbappe, dan Frenkie de Jong.
Untuk Costa, Setah Merah mengincar kompatriot Cristiano Ronaldo di timnas Portugal itu untuk menjadi penerus David De Gea.
Manchester United harus menyiapkan dana yang besar untuk merekrut Costa.
Baca Juga: Kondisi Pele Terus Melemah, Brasil Siap untuk Skenario Terburuk
Pasalnya, Costa punya harga pasaran sebesar 35 juta euro atau setara Rp577 miliar.
Sementara itu, Frimpong diincar oleh Man United untuk menjadi pelapis Diogo Dalot.
Adpun untuk Mbappe, megabintang PSG itu dilaporkan menjadi target potensial untuk menggantikan Ronaldo.
Demi mendatangkan Kylian Mbappe, Setan Merah dilaporkan akan menyiapkan dana sebesar 150 juta pounds atau setara Rp2,7 triliun.
Selain itu, Man United akan memberikan gaji kepada Kylian Mbappe sebesar 500 ribu pounds atau setara Rp9,2 miliar per pekannya.
Terakhir, Setan Merah masih ngebet untuk mendatangkan De Jong dari Barcelona meski pada musim panas 2022 lalu gagal mendaratkannya.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Express.co.uk |
Komentar