Rekan Cody Gakpo di timnas Belanda, Virgil van Dijk, diduga menjadi sosok sentral yang membuat Gakpo berubah pikiran.
Kegagalan transfer Gakpo tersebut membuat pelatih Manchester United, Erik ten Hag, menjadi sasaran pertanyaan media Inggris.
Ten Hag sempat mendapatkan pertanyaan soal rencana transfer Setan Merah pada Januari 2023.
Pelatih asal Belanda itu juga mendapatkan pertanyaan soal kegagalan Manchester United merekrut Gakpo.
Akan tetapi, Ten Hag memilih untuk tidak menjawab pertanyaan soal Gakpo dan fokus dengan rencana transfer pada musim dingin ini.
"Kami selalu dalam bursa transfer, tetapi pemain yang kami butuhkan harus sesuai. Tidak hanya kriteria olahraga, tetapi juga kriteria keuangan," ucap Ten Hag seperti dikutip BolaSport.com dari Metro.co.uk.
Baca Juga: Man United Vs Nottingham Forest - Cristiano Ronaldo Pergi, Marcus Rashford Terlahir Kembali
"Kami melakukan apa yang kami bisa untuk mendatangkan pemain yang kami butuhkan."
"Saya tidak berbicara tentang kasus individu."
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Metro.co.uk |
Komentar