"Dan sekarang semua orang tahu kalau bus itu diserang saat melintas di jalan," kata pelatih kelahiran Brasil tersebut.
Baca Juga: Hasil Piala AFF 2022 - Gagal Dobrak Pertahanan Grendel Singapura, Vietnam Ditahan Imbang Tanpa Gol
Senada dengan Alexandre Polking, Shin Tae-yong selaku pelatih timnas Indonesia melontarkan pernyataan serupa usai pertandingan yang berakhir imbang 1-1 tersebut.
“Terima kasih, karena sangat sayang dengan timnas Indonesia,” ujar Shin Tae-yong dalam jumpa pers yang turut dihadiri BolaSport.com, di SUGBK, Jakarta, Kamis (29/12/2022).
“Harus tahu bahwa ini sesuatu hal yg membahagiakan supoter sendiri jadi harus bisa menghargai lawan tidak boleh memberikan kerugian apapun untuk lawan,” ucapnya.
Sikap buruk fans timnas Indonesia tersebut langsung memicu amarah dari FAT.
FAT pun langsung mengumpulkan bukti untuk dikirimkan ke Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF).
Pernyataan tersebut disampaikan oleh Sekretaris Jenderal FAT Patit Supaphong saat diwawancarai media Thailand, Mainstand.
"Asosiasi mengirimkan banyak bukti ke tim manajemen sejak malam pertandingan. Asosiasi telah menginformasikan kepada Indonesia untuk memperhatikan secara khusus. Tapi masih ada kejadian seperti ini yang terjadi," ujar Patit Supaphong dikutip dari Mainstand.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Main Stand |
Komentar