Skuad Garuda bukannya tampil lebih bagus.
Justru permainan timnas Indonesia tidak berkembang dengan baik saat skuad Garuda unggul 11 pemain lawan 10 pemain Thailand.
Malah tim berjulukan Gajah Perang itu terus melancarkan serangan.
Hingga beberapa kali gawang Nadeo Argawinata mendapat ancaman.
Melihat hal ini, Shin Tae-yong mengaku sebenarnya ikut gemas selama pertandingan.
Baca Juga: Skenario Kelolosan Timnas Indonesia ke Semifinal Piala AFF 2022 setelah Ditahan Thailand
Bahkan pelatih asal Korea Selatan itu mengaku ingin ikut turun bertanding saking gemasnya.
“Ya, seperti apa yang dilihat, ini sempurna, kita hampir menang. Tapi akhirnya seri, sangat mengecewakan,” ujar Shin Tae-yong dalam jumpa pers seusai pertandingan yang turut dihadiri BolaSport.com, Kamis (29/12/2022).
“Memang hati saya maunya langsung main dalam lapangan sendiri. Tapi seri akhirnya. Jadi keberuntungan belum ada,” ucapnya.
Meski merasa gemas dengan anak asuhnya, Shin Tae-yong tetap memuji skuad Garuda.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar