Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Akui Geregetan Lihat Permainan Timnas Indonesia Sampai Mau Turun Bertanding

By Wila Wildayanti - Jumat, 30 Desember 2022 | 05:45 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong (kiri), sedang melakukan protes kepada wasit saat memantau timnya bertanding dalam laga Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 29 Desember 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong (kiri), sedang melakukan protes kepada wasit saat memantau timnya bertanding dalam laga Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 29 Desember 2022.

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengakui ikut geregetan saat skuad Garuda kesulitan mengalahkan Thailand di laga lanjutan Grup A Piala AFF 2022.

Timnas Indonesia ditahan imbang Thailand 1-1 dalam laga ketiga Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (29/12/2022).

Timnas Indonesia memang dalam laga ini sebenarnya unggul lebih dulu lewat gol Marc Klok dari titik putih pada menit ke-50.

Namun, keunggulan tersebut dibatalkan karena gol Saracha Yooyen pada menit ke-79 membuat kedudukan berakhir 1-1.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Madam Pang Terkesan dengan Atmosfer SUGBK

Sebelum skor berakhir sama, timnas Indonesia sebenarnya memiliki peluang banyak.

Sebab Thailand harus kehilangan satu pemainnya pada menit ke-62.

Sanrawat Dechmitr harus mandi lebih cepat karena mendapatkan kartu merah setelah melanggar Saddil Ramdani.

Namun, setelah Thailand kehilangan satu pemainnya.

Skuad Garuda bukannya tampil lebih bagus.

Justru permainan timnas Indonesia tidak berkembang dengan baik saat skuad Garuda unggul 11 pemain lawan 10 pemain Thailand.

Malah tim berjulukan Gajah Perang itu terus melancarkan serangan.

Hingga beberapa kali gawang Nadeo Argawinata mendapat ancaman.

Melihat hal ini, Shin Tae-yong mengaku sebenarnya ikut gemas selama pertandingan.

Baca Juga: Skenario Kelolosan Timnas Indonesia ke Semifinal Piala AFF 2022 setelah Ditahan Thailand

Bahkan pelatih asal Korea Selatan itu mengaku ingin ikut turun bertanding saking gemasnya.

“Ya, seperti apa yang dilihat, ini sempurna, kita hampir menang. Tapi akhirnya seri, sangat mengecewakan,” ujar Shin Tae-yong dalam jumpa pers seusai pertandingan yang turut dihadiri BolaSport.com, Kamis (29/12/2022).

“Memang hati saya maunya langsung main dalam lapangan sendiri. Tapi seri akhirnya. Jadi keberuntungan belum ada,” ucapnya.

Meski merasa gemas dengan anak asuhnya, Shin Tae-yong tetap memuji skuad Garuda.

Menurutnya tim Merah Putih telah bekerja keras meladeni permainan Thailand.

Hanya saja hasil memang belum berpihak pada timnas Indonesia.

Namun dengan hasil ini, pelatih asal Korea Selatan itu mengaku bakal memperbaiki tim ke depannya.

Dengan harapan timnas Indonesia bisa tampil lebih baik lagi nantinya.

Baca Juga: Marc Klok Akui Timnas Indonesia Main Lebih Jelek Saat Skuad Garuda Unggul Jumlah Pemain

“Saya mengucapkan terima kasih atas kerja keras dari para pemain,” kata Shin Tae-yong.

“Memang semua pada melihat, apakah kita bisa dapat peluang segitu banyak saat lawan Thailand. Jadi, maksudnya saya akan memperbaikinya. Ke depan, ketika dapat peluang harus bisa cetak gol,” tuturnya.

“Sangat disayangkan, pertandingan tadi harusnya kita menang, tapi nggak bisa juga. Untuk ke depannya saya akan coba menunjukkan agar pertandingan ke depan menang terus.”

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com

Komentar (2)
harap maklum rata" pemain indonesia itu kurang gizi sejak kecil asupan makan asal kenyang aja ujung" nya iq nya pada jongkok semua...

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
34
82
2
Arsenal
35
67
3
Manchester City
35
64
4
Newcastle United
34
62
5
Chelsea
34
60
6
Nottingham Forest
34
60
7
Aston Villa
35
60
8
AFC Bournemouth
35
53
9
Fulham
35
51
10
Brighton & Hove Albion
34
51
Klub
D
P
1
Persib Bandung
29
61
2
Dewa United FC
29
53
3
Persebaya Surabaya
29
52
4
Persija Jakarta
29
47
5
Malut United
29
47
6
PSM Makassar
29
44
7
Borneo Samarinda
29
43
8
Arema
29
42
9
Persita
29
42
10
PSBS Biak Numfor
29
41
Klub
D
P
1
Barcelona
34
79
2
Real Madrid
33
72
3
Atletico Madrid
34
67
4
Athletic Bilbao
33
60
5
Villarreal
34
58
6
Real Betis
33
54
7
Celta Vigo
33
46
8
Rayo Vallecano
34
44
9
Mallorca
33
44
10
Osasuna
34
44
Klub
D
P
1
SSC Napoli
35
77
2
Inter
35
74
3
Atalanta
34
65
4
Juventus
34
62
5
Bologna
34
61
6
Roma
34
60
7
Lazio
34
60
8
Fiorentina
34
59
9
AC Milan
34
54
10
Como
35
45
Pos
Pembalap
Poin
1
M. Marquez Ducati Team
123
2
A. Marquez Gresini Racing
106
3
F. Bagnaia Ducati Team
97
4
F. Morbidelli Team VR46
78
5
F. Di Giannantonio Team VR46
48
6
J. Zarco Team LCR
38
7
M. Bezzecchi Aprilia Racing Team
32
8
F. Quartararo Yamaha Factory Racing
30
9
A. Ogura Trackhouse Racing Team
29
10
L. Marini Honda HRC
26
Close Ads X