BOLASPORT.COM - World Boxing Council (WBC) berencana menjadikan transgender sebagai kategori baru pada kompetisi tinju yang mereka naungi.
Presiden WBC, Mauricio Sulaiman, menyebut bahwa menciptakan kategori khusus bagi petinju transgender sebagai langkah untuk merangkul semua kalangan.
Partisipasi atlet transgender dalam olahraga telah menimbulkan kontroversi, utamanya dalam kompetisi putri.
Dikutip dari NYPost, atlet transpuan yang telah melewati masa pubertas sebagai laki-laki tetap memiliki keunggulan atletis daripada atlet putri walau mendapatkan terapi hormon.
Berbicara kepada Telegraph, Sulaiman mengambil sikap bahwa diperlukan kategori khusus bagi atlet transgender.
Sulaiman berpendapat bahwa ada risiko keselamatan ketika mempertandingkan petinju laki-laki dan perempuan.
"Kami akan membuat panggilan secara global untuk mereka yang tertarik pada tahun 2023 dan kami akan menyiapkan protokol, memulai konsultasi dan kemungkinan besar membuat liga dan turnamen," kata Sulaiman.
"Inilah waktunya untuk melakukan hal ini, dan kami melakukannya karena alasan keselamatan dan inklusi."
"Kami telah menjadi pemimpin dalam peraturan tinju wanita, jadi bahaya seorang pria bertarung melawan wanita tidak akan pernah terjadi karena apa yang akan kami terapkan."
Baca Juga: Tyson Fury Janji Buat Oleksandr Usyk Telan Kekalahan Pertama di Kelas Berat
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Thesun.co.uk |
Komentar