"Dia bilang dia baik -baik saja, tetapi ketika saya mengatakan kami tidak ingin mengambil risiko, fisio cukup senang dengan itu."
"Saya pikir itu tidak serius, tapi itu sebabnya kami menggantinya," tuturnya menambahkan.
Namun, kini ada kabar bahwa cedera Van Dijk ternyata cukup parah.
Menurut laporan dari Goal Internasional, Van Dijk kemungkinan bakal absen selama dua pekan karena cedera hamstring.
Baca Juga: Transfer Junior Lionel Messi ke Chelsea Masih Alot, Seluruh Keputusan Ada di Tangan Legenda AC Milan
Ini jelas menjadi kabar buruk bagi The Reds mengingat lini pertahanan mereka sedang buruk-buruknya.
Liverpool sudah kebobolan 22 gol dari 17 pertandingan di Liga Inggris musim ini.
Ditambah lagi, performa Liverpool juga tengah inkonsisten.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Goal.com/en |
Komentar