Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Belum Juga Main untuk Al Nassr, Cristiano Ronaldo Sudah Langgar 1 Aturan di Arab Saudi

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Kamis, 5 Januari 2023 | 12:00 WIB
Cristiano Ronaldo dalam acara perkenalan sebagai pemain Al Nassr di Mrsool Park, Riyadh (3/1/2023).
FAYEZ NURELDINE/AFP
Cristiano Ronaldo dalam acara perkenalan sebagai pemain Al Nassr di Mrsool Park, Riyadh (3/1/2023).

BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo dikabarkan sudah melanggar satu aturan di Arab Saudi meski belum bermain untuk Al Nassr sebagai pemain anyar.

Cristiano Ronaldo akhirnya resmi bergabung sebagai pemain anyar Al Nassr.

Al Nassr bahkan sudah memperkenalkan Cristiano Ronaldo kepada para pendukung klub berjuluk Al-Aalami itu.

Momen bersejarah tersebut berlangsung pada Selasa (3/1/2023) pukul 19.00 waktu Riyadh atau 23.00 WIB.

Meski sudah diperkenalkan sebagai pemain baru Al Nassr, CR7 masih belum bisa melakukan debut.

Pasalnya, masih ada beberapa hal yang harus diselesaikan Cristiano Ronaldo sebelum turun bermain bersama Al Nassr.

Namun, belum juga bermain untuk klub barunya, Ronaldo sudah melanggar satu aturan yang ada di Arab Saudi.

Baca Juga: Dosa Masa Lalu di Goodison Park Buat Ronaldo Tunda Debut Bersama Al Nassr

Dilansir BolaSport.com dari Sport.es, aturan yang dimaksud adalah mengenai tinggal bersama dengan lawan jenis yang bukan pasangan sah.

Arab Saudi sendiri memang merupakan negara yang menerapkan hukum Islam secara formal.

Dalam hukum Islam, pria dan wanita yang belum menikah tidak boleh tinggal dalam satu atap.

Sampai saat ini Ronaldo diketahui belum menikahi kekasihnya, Georgina Rodriguez.

Meski demikian, eks megabintang Manchester United itu sudah memiliki dua orang anak dari hasil hubungannya dengan Georgina.

Apabila dilihat dari sisi hukum Kerajaan Arab Saudi, apa yang dilakukan Ronaldo jelas melanggar hukum.

Akan tetapi, ada dua pengacara profesional Arab Saudi yang sepertinya mulai meragukan ketegasan dari hukum tersebut.

Baca Juga: Gagal Pamer Skill di Latihan Perdana Al Nassr, Cristiano Ronaldo Disebut Memalukan

Pengacara pertama menyebut kalau pria dan wanita yang belum menikah tinggal dalam satu atap (kumpul kebo) memang melanggar hukum di Arab Saudi.

Cristiano Ronaldo dan keluarga dalam acara perkenalan sebagai pemain Al Nassr di Mrsool Park, Riyadh (3/1/2023).
FAYEZ NURELDINE/AFP
Cristiano Ronaldo dan keluarga dalam acara perkenalan sebagai pemain Al Nassr di Mrsool Park, Riyadh (3/1/2023).

Namun, para penegak hukum saat ini seolah menutup mata dengan kasus-kasus kumpul kebo.

Hukum tersebut baru akan ditegakkan apabila yang bersangkutan melakukan tindak kejahatan atau kriminal.

"Meskipun undang-undang masih melawang kumpul kebo tanpa akad nikah, aparat mulai menutup mata dan tidak menghukum siapapun. Tentu saja, undang-undang ini digunakan ketika ada masalah atau kejahatan," ucap pengacara pertama.

Pengacara kedua menyebut kalau Otoritas Arab Saudi biasanya tidak akan ikut campur apabila yang melakukan kumpul kebo adalah orang asing.

Namun, kumpul kebo tetap dianggap sebagai pelanggaran di mata hukum.

"Otoritas Arab Saudi, hari ini, tidak ikut campur dalam masalah ini, khususnya kasus orang asing, tetapi hukum tetap melarang hidup bersama di luar nikah," kata pengacara kedua.

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Gol Kompatriot Cristiano Ronaldo dan Sandro Tonali Bawa AC Milan Menang Tipis atas Salernitana

Hingga kini, masih belum ada tindakan terkait pelanggaran yang dilakukan oleh Ronaldo.

Hanya saja, dengan nama besar Ronaldo, sepertinya sulit bagi Arab Saudi untuk memberikan hukuman kepada kapten timnas Portugal tersebut.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Sport.es

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persib
17
39
2
Persebaya
17
37
3
Persija Jakarta
18
34
4
Bali United
17
28
5
Arema
17
28
6
Persik
17
27
7
Persita
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165

TERPOPULER

Close Ads X