Baca Juga: Hasil Liga Italia - Gol Keren Arkadiusz Milik Bawa Juventus Pepet AC Milan
Sial bagi Udinese, tendangan kaki kiri Becao dari dalam kotak penalti masih bisa diselamatkan dengan sigap oleh Wojciech Szczesny.
Tidak kunjung mencetak gol, Massimiliano Allegri menambah daya gedor Juventus dengan memasukkan Federico Chiesa dan Arkadiusz Milik.
Chiesa masuk menggantikan Fabio Miretti pada menit ke-62, sedangkan Milik masuk pada menit ke-66 menggantikan Angel Di Maria.
Keputusan Allegri memasukkan Chiesa akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-86.
Berawal dari umpan terobosan Leandro Paredes, Chiesa berhasil lolos dari jebakan offside dan menerima umpan tersebut dengan bagus.
Winger asal Italia itu kemudian mengirimkan umpan silang kepada Danilo yang sudah menunggu di sisi kiri gawang Udinese.
Danilo pun dengan mudah melakukan tap-in dengan kaki kanan dan berhasil membawa Juventus unggul 1-0 atas Udinese.
Baca Juga: Jadwal Liga Italia Hari Ini - Big Match Inter Vs Napoli, Salernitana Kontra AC Milan Jadi Pembuka
86’ | ⚽️ | ????????????????????????????????????????????????????!! @2DaniLuiz BREAKS THE DEADLOCK!
???? @EASPORTSFIFA#JuveUdinese [1-0] #ForzaJuve pic.twitter.com/Ci2kHgteqV
— JuventusFC (@juventusfcen) January 7, 2023
Lesakan Danilo menjadi satu-satunya gol yang tercipta dalam pertandingan antara Juventus dan Udinese.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Legaseriea.it |
Komentar