Selepas jeda, Popov/Popov mampu menambah satu angka lagi untuk memimpin dua poin menjadi 12-10.
Akan tetapi, Fajar/Rian yang terus tampil menyerang berhasil mendapatkan momentum setelah mencetak empat angka beruntun yang membuat mereka berbalik unggul menjadi 14-12.
Smes keras kombinasi terus dilancarakan Fajar/Rian menambahkan keunggulan menjadi 17-13.
Sayangnya keunggulan Fajar/Rian disusul Popov/Popov yang tampil begitu agresif meladeni permainan yang kini menduduki peringkat satu dunia itu.
Popov/Popov bahkan berbalil memimpin hingga mencatatkan game point pertama mereka.
Fajar/Rian sempat berupaya mengejar, namun Popov/Popov lebih dulu mengamankan poin kemenangan dengan skor 21-19 pada gim kesatu.
Baca Juga: Malaysia Open 2023 - Jonatan Christie Full Senyum Lolos dari Lubang Jarum
Pada gim kedua, Fajar/Rian masih dihadapkan dengan situasi sulit setelah mereka tertinggal 1-5 pada awal laga.
Fajar/Rian terus menggempur pertahanan lawan untuk mengejar ketertinggalan, hasilnya mereka mampu mendekat dengan selisih satu poin lagi saat skor 5-6.
Fajar/Rian akhirnya mampu menyamakan kedudukan saat skor 7-7 dan unggul 11-8 pada interval gim kedua.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar