Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Malaysia Open 2023 - Hati-hati Anthony, Antonsen Sudah Menunggu pada Babak Kedua

By Agung Kurniawan - Rabu, 11 Januari 2023 | 11:30 WIB
Momen saat Anthony Sinisuka Ginting, bertanding melawan Anders Antonsen pada babak perempat final Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Sabtu (31/7/2021).
NOC INDONESIA
Momen saat Anthony Sinisuka Ginting, bertanding melawan Anders Antonsen pada babak perempat final Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Sabtu (31/7/2021).

"Saya sudah tidak bertanding untuk waktu yang lama, bahkan dalam sebuah latihan sekalipun."

"Saya bisa memenangkan laga paling pertama saya, saya terkejut dengan hal itu," tuturnya menambahkan.

Tiket babak kedua Malaysia Open 2023 menjadi bukti bahwa pemain berusia 25 tahun itu tidak menyerah untuk keluar dari masa sulit.

"Kemenangan ini sangat berarti, saya mengalami kesulitan selama satu setengah tahun terakhir ini, dan enam bulan terakhir terasa mengerikan," kata Antonsen.

"Sangat melegakan bisa kembali ke lapangan dan menang, saya berjuang keras dan Anda bisa melihat emosinya di akhir laga," imbuhnya.

Pada babak kedua Malaysia Open 2023, Antonsen akan menghadapi tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting.

Anthony sendiri melangkah ke fase 16 besar Malaysia Open 2023 usai menumbangkan perlawanan wakil Hong Kong, Ng Ka Long Angus 17-21, 21-18, 21-12.

Menghadapi pemain peringkat keempat dunia tersebut, Antonsen sudah tidak sabar untuk menjalani pertandingan babak kedua.

Dia sepenuhnya menyadari bahwa laga melawan Anthony tidak akan berjalan mudah.

"Saya tahu saya berjumpa Anthony Ginting, pertandingan yang sulit tapi akan menyenangkan, saya tak sabar menunggunya," ucap Antonsen.

Menjelang bersua pada babak kedua Malaysia Open 2023, Anders Antonsen dan Anthony Sinisuka Ginting sendiri sudah bersua sebanyak empat kali.

Dalam empat pertemuan tersebut, Antonsen baru menang satu kali atas Anthony saat mereka tampil pada babak penyisihan grup Sudirman Cup 2021.

Baca Juga: Jadwal Malaysia Open 2023 - 7 Wakil Indonesia Berlaga, Marcus/Kevin Tampil

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Agung Kurniawan
Sumber : BWFBadminton.com
REKOMENDASI HARI INI

ONE Championship - Sadar Betapa Kuatnya Rodtang, Jacob Smith Siap Tumpas Si Manusia Besi di ONE 169

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
7
17
2
Borneo
7
15
3
Bali United
7
14
4
Persik
8
14
5
Persib
7
13
6
Persija Jakarta
8
12
7
PSM
7
12
8
Persita
7
11
9
PSBS Biak
7
9
10
Arema
7
9
Klub
D
P
1
Barcelona
10
27
2
Real Madrid
10
24
3
Atlético Madrid
10
20
4
Villarreal
10
18
5
Athletic Club
10
17
6
Mallorca
10
17
7
Real Betis
10
15
8
Osasuna
10
15
9
Rayo Vallecano
10
13
10
Celta Vigo
10
13
Klub
D
P
1
Napoli
8
19
2
Inter
8
17
3
Juventus
8
16
4
Milan
8
14
5
Fiorentina
8
13
6
Atalanta
8
13
7
Lazio
8
13
8
Udinese
8
13
9
Torino
8
11
10
Roma
8
10
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X