Hal itu membuat bomber AC Milan tersebut kerap mencetak gol lewat sundulan maupun aksi akrobatik.
Oleh sebab itu, kehadiran Weghorst diyakini oleh Evra akan memberikan keuntungan bagi Manchester United ketika bermain dengan bola-bola atas.
"Sebagai seorang pemain, apa yang saya sukai darinya adalah dia sedikit mengingatkan saya pada Olivier Giroud," kata Evra seperti dikutip BolaSport.com dari Goal Internasional.
"Dia bermain dengan punggung menghadap gawang."
Baca Juga: Piala Super Spanyol - Ancelotti Bersyukur Vinicius Tak Tendang Penalti, Kenapa?
"Dia kuat dalam hal fisik dan unggul dalam duel."
"Dia tahu bagaimana bermain di posisi tetap itu."
"Pemain seperti Marcus Rashford dan semua anggota tim akan menikmati bermain dengan pemain seperti itu."
"Seperti Giroud, terkadang Anda hanya mengoper bola kepada mereka dan kita bisa berlari di belakang mereka."
"Dia seorang finisher yang baik dan dia bisa menyelesaikan dengan kedua kakinya."
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Goal.com/en |
Komentar