Skor pun berubah menjadi 2-1 untuk keunggulan Blaugrana atas Verdiblancos.
Tidak mau kalah begitu saja, Real Betis kembali menyamakan kedudukan pada menit ke-101 melalui gol Loren Moron.
Memanfaatkan umpan silang dari Luiz Henrique, Moron melakukan tendangan backheel yang tidak mampu dihalau dengan baik oleh Ter Stegen.
Kiper asal Jerman itu pun terpaksa memungut bola untuk kedua kalinya dalam laga kali ini.
100' ⏱⚽️ GOOOOOOOAAAAL! ???? Sweet backheel from @lorenmg16!!!
???????? #RealBetisBarça 2-2 ????????#BetisDay #SuperCopa pic.twitter.com/yLEQLmC3Pt
— Real Betis Balompié (@RealBetis_en) January 12, 2023
Jelang babak tambahan waktu kedua berakhir, petaka justru datang kepada Real Betis saat Andreas Guardado menerima kartu kuning kedua.
Guardado pun harus diusir dari lapangan setelah melakukan pelanggaran keras kepada Franck Kessie.
Real Betis mau tidak mau harus menjalani siswa laga dengan 10 pemain di lapangan.
Meski bermain dengan 10 pemain, Real Betis mampu menahan Barcelona dan memaksa permainan berlanjut ke adu penalti.
Barcelona akhirnya mampu mengalahkan Real Betis dalam babak adu penalti setelah Juanmi gagal mengeksekusi penalti dengan baik.
Tendangan kaki kanan Juanmi yang mengarah ke sisi kanan gawang Barcelona mampu dibaca dan ditepis dengan baik oleh Ter Stegen.
Penendang keempat Real Betis, William Carvalho, juga tidak mampu mengeksekusi penalti dengan baik.
Sepakan Carvalho yang mengarah ke sisi kanan gawang lagi-lagi mampu ditepis dengan baik oleh Ter Stegen.
Di akhir babak adu penalti, Barcelona menang dengan skor 4-2 atas Real Betis dan berhak lolos ke babak final.
Dengan demikian, Barcelona mewujudkan final el clasico dengan melawan Real Madrid.
Real Betis 2-2 Barcelona (Nabil Fekir 77', Loren Moron 101'; Robert Lewandowski 40', Ansu Fati 93') (adu penalti 2-4)
Berikut susunan pemain Real Betis dan Barcelona yang dikutip BolaSport.com dari Livescore:
Real Betis (4-2-3-1): 1-Claudio Bravo; 24-Aitor Ruibal (23-Youssouf Sabaly 79'), 16-German Pezzella, 19-Luiz Felipe, 33-Juan Miranda; 5-Guido Rodriguez (18-Andreas Guardado 86'), 10-Sergio Canales (14-William Carvalho 46'); 11-Luiz Henrique, 8-Nabil Fekir (21-Loren Moron 91'), 28-Rodri (7-Juanmi 79'); 9-Borja Iglesias (12-Willian Jose 67')
Pelatih: Manuel Pellegrini
Barcelona (4-3-3): 1-Marc-Andre ter Stegen; 20-Sergi Roberto (15-Andreas Christensen 79'), 23-Jules Kounde, 4-Ronald Araujo, 18-Jordi Alba (17-Marcos Alonso 79'); 30-Pablo Gavira (19-Franck Kessie 96'), 21-Frenkie de Jong (5-Sergio Busquets 63'), 8-Pedri; 22-Raphinha (10-Ansu Fati 86'), 9-Robert Lewandowski, 7-Ousmane Dembele (11-Ferran Torres 63')
Pelatih: Xavi Hernandez
Wasit: Carlos del Cerro
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | LiveScore.com |
Komentar