BOLASPORT.COM - Arema FC jadi klub yang disalahkan warganet tanah air usai dihentikannya kompetisi Liga 2 dan Liga 3 Nasional 2022/2023.
Seperti yang diketahui, keputusan untuk menghentikan kelanjutan Liga 2 dan Liga 3 2022/2023 disepakati melalui rapat Komite Eksekutif yang berlangsung di Kantor PSSI di GBK Arena, Kamis (12/1/2023).
Melalui laman resmi PSSI, Sekretaris Jenderal Yunus Nusi menyampaikan bahwa keputusan tersebut diambil berdasarkan berbagai faktor.
Salah satunya karena adanya desakan dari sebagian besar peserta Liga 2 agar kompetisi Liga 2 2022/2023 dihentikan.
Selain itu, persyaratan sesuai syarat yang diusung oleh Perpol No. 10 Tahun 2022 dan Tim Transformasi Sepak Bola Indonesia masih belum bisa dipenuhi oleh klub-klub peserta.
Tentu, kabar ini jadi pukulan telak bagi tim-tim peserta Liga 2 dan Liga 3.
Pasalnya, tim-tim peserta sudah mengeluarkan tenaga, biaya, dan pengorbanan agar bisa mengikuti kompetisi tersebut.
Khusus untuk Liga 3, Jawa Tengah sudah memunculkan pemenang yang bakal maju ke Liga 3 Nasional.
Tentu, warganet tanah air ramai-ramai menyerang akun Instagram resmi milik Arema FC.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : |
Komentar