Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Modal Rekor Unbeaten, Luis Milla Pede Kalahkan Madura United

By Lukman Adhi Kurniawan - Jumat, 20 Januari 2023 | 11:00 WIB
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat berlatih di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, 10 Januari 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat berlatih di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, 10 Januari 2023.

BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, menegaskan timnya sudah siap untuk menghadapi Madura United.

Pada laga ini, kedua tim akan bertemu pada laga pekan ke-19 Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Jumat (20/1).

Menjalani laga tandang ini Persib berada sedikit di atas angin karena belum terkalahkan dalam 10 pertandingan terakhir.

Namun, Madura United bukan lawan yang mudah dikalahkan karena mereka ada di peringkat kedua klasemen sementara.

Baca Juga: Demi 3 Poin, Luis Milla Minta Pemain Persib Waspadai Kualitas Madura United

Luis Milla menilai target mereka untuk meraih kemenangan ini tidak akan mudah.

Apalagi, tim lawan saat ini memiliki komposisi pemain yang cukup solid.

Dia menegaskan jika kemenanan ini cukup krusial demi bersaing dalam perebutan juara Liga 1 musim ini.

“Ini pertandingan yang penting bagi kami."

"Kita tahu Madura sekarang berada di Empat Besar klasemen."

"Mereka memiliki perpaduan komposisi pemain asing dan lokal yang cukup baik,” kata Luis Milla dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.

Baca Juga: Kata Elkan Baggott Usai Kembali Harus Dipinjamkan dari Gillingham FC ke Cheltenham Town

Mantan pelatih timnas Indonesia ini menambahkan jika rekor unbeaten yang mereka miliki menjadi modal penting.

Selain itu, persiapan yang dilalkukan sudah maksimal jelang laga ini.

“Tapi, kami ingin melanjutkan tren positif sekarang ini."

"Kami datang ke sini dengan rasa percaya diri menjalani pertandingan besok."

"Kami sudah mempersiapkan diri dengan maksimal selama sepekan ini,” pungkasnya.

Baca Juga: Menpora Zainudin Amali Buka Suara soal Isu Satu Paket dengan Erick Thohir

Menghadapi Madura United, beberapa pemain Persib dipastian absen.

Febri Hariyadi masih menjalani pemulihan cedera dan Marc Klok masih bermasalah dengan kesehatannya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Persib.co.id
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Korea Masters 2024 - Komang Sia-siakan Keunggulan 7 Poin, 1 Wakil Indonesia Berakhir Miris pada Babak Pertama

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X