Bola lalu berhasil disundul oleh Martinez yang mengarah ke tengah gawang.
Sundulan Martinez tersebut sempat dihalau Gabriel Magalhaes yang berdiri di garis gawang.
Sayangnya, bola tetap masuk dan Man United berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2.
Arsenal 0-1 Man United (17’)
Arsenal 1-1 Man United (24’)
Arsenal 2-1 Man United (53’)
Arsenal 2-2 Man United (59’)THIS GAME ???? pic.twitter.com/dXX6dfW7wz
— ESPN UK (@ESPNUK) January 22, 2023
Baca Juga: Sambil Singgung Lionel Messi, Michael Owen Bela Cody Gakpo yang Melempem di Liverpool
Kedudukan 2-2 membuat Arsenal dan Man United saling berusaha untuk bisa mencetak gol kemenangan.
Namun, The Gunners mampu menguasai permainan dengan menggempur pertahanan Man United.
Pada menit ke-84, Nketiah mencoba memecah kebuntuan bagi Arsenal lewat sepakan kaki kirinya.
Tendangannya yangmengarah ke tengah gawang dari dalam kotak penalti masih bisa digagalkan oleh De Gea.
Arsenal mampu mencetak gol kemenangan di pengujung laga pada menit ke-90+1 lewat Nketiah.
Bermula dari sang debutan, Leandro Trossard, yang mencungkil bola, Nketiah yang berada di depan gawang menyambar bola dengan kaki kanannya.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Premierleague.com |
Komentar